Judul : Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya
link : Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya
Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya
Sayur asem merupakan masakan sayur khas Jawa Tengah, sayur asem banyak di temui di warung-warung makan seperti warteg dan warung lainnya khususnya di Jawa Tengah. Dinamakan sayur asem karena memang salah satu bahannya menggunakan buah asam dan rasanya asam. Tapi sebagian yang lain ada membuat rasa asamnya bukan menggunakan buah asam, melainkan menggunakan belimbing wuluh atau asam jawa. Apalagi pas musim hujan, menyantap nasi + sayur asem, rasanya sungguh sedap sekali. Nah bagi Anda yang belum bisa membuat sayur asem, mari ikuti langkah-langkah berikut.
Bahan-bahan:
- 1 ikat kacang panjang, potong pendek-pendek
- 2 buah jagung manis, potong menjadi beberapa bagian
- 150 gram kacang tanah
- 2 buah labu siam
- 100 gram melinjo
- 3 cm lengkuas
- Air 700 ml
- 1 sendok makan asam jawa
- 40 gram gula merah
Bumbu Halus:
- 3 buah Cabai Merah
- 9 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 buah kemiri
- terasi secukupnya
- garam secukupnya
Haluskan semua bumbu di atas
Cara Membuat Sayur Asem:
1. Masukkan air ke panci lalu rebus hingga mendidih
2. Masukkan bumbu halus yang sudah dihaluskan tadi
3. Masukkan jagung manis, melinjo, dan kacang tanah, tunggu sampai matang
4. Masukkan labu siam dan lengkuas, tunggu kurang lebih 4 menit
5. Masukkan gula merah dan asem jawa, masak sampai semua bahan matang
Sayur Asem siap dihidangkan, Selamat Mencoba..
Demikianlah Artikel Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya
Sekianlah artikel Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya dengan alamat link http://resepmasakanlezat99.blogspot.com/2017/10/resep-sayur-asem-dan-cara-membuat-nya.html
0 Response to "Resep Sayur Asem dan Cara Membuat nya"
Post a Comment